A. Eksokrin
- Sel – sel asini menghasilkan beberapa enzim yang disekresikan melalui ductus pankreas yang bermuara ke duodenum.
- Enzim – enzim tersebut berfungsi untuk mencerna 3 jenis makanan utama = karbohidrat, protein, dan lemak.
- Sekresi ini juga mengandung sejumlah besar ion bikarbonat menetralkan asam kimus dari lambung.
- Enzim proteolitik = tripsin, kimotripsin, dan karboksipolipeptidase.
Tripsin dan kimotripsin : memisahkan protein yang dicerna menjadi peptida, tapi tidak menyebabkan pelepasan asam – asam amino tunggal.
Karboksipolipeptidase : memecah beberapa peptida menadi asam – asam amino bentuk tunggal.
- Enzim proteolitik yang kurang penting = elastase dan nuklease.
- Enzim proteolitik disintesis di pankreas dalam bentuk tidak aktif berupa = tripsinogen, kimotripsinogen, dan prokarboksipolipeptidase = menjadi aktif jika disekresikan di tractus intestinal.
Tripsinogen diaktifkan oleh enzim enterokinase yang disekresi mukosa usus ketika kimus berkontak dengan mukosa. Kimotripsinogen dan prokarboksipolipeptidase diaktifkan oleh tripsin.
- Enzim pankreas untuk mencerna karbohidrat = amilase pankreas : menghidrolisis serat, glikogen, dan sebagian besar karbohidrat (kecuali selulosa) untuk membentuk trisakaridan dan disakarida.
- Enzim pencerna lemak = lipase pankreas : menghidrolisis lemak netral menjadi asam lemak dan monogliserida.
Kolesterol esterase : hidrolisis ester kolesterol.
Fosfolipase : memecah asam lemak dan fosfolipid.
- Tiga rangsangan dasar yang menyebabkan sekresi pankreatik :
1. Asetikolin : disekresikan ujung n. vagus parasimpatis dan saraf2 kolinergenik.
2. Kolesistokinin : disekresikan mukosa duodenum dan jejunum rangsangan asam.
3. Sekretin : disekresikan mukosa duodenum dan jejunum rangsangan asam.
B. Endokrin
- Fungsi endokrin kelenjar pankreas diperankan oleh pulau langerhans terdiri atas 4 sel sel α, sel β, sel δ, dan sel F.
- Sekresi sel – sel ini berupa hormon yang akan langsug diangkut melalui pembuluh darah.
Sel Hormon Target Utama Efek Hormonal Regulasi
1. α (Glukagon)
Target : Hati, jaringan adiposa
Efek : merombak cadangan lipid, merangsang sintesis glukosa dan pemecahan glikogen di hati, menaikan kadar glukosa.
Distimulasi oleh kadar glukosa darah yang rendah, dihambat oleh somatostatin.
2. β (Insulin)
Target : Sebagian besar sel
Efek : membantu pengambilan glukosa oleh sel, menstimulasi pembentukan dan penyimpanan glikogen dan lipid, menurunkan kadar glukosa darah.
Distimulasi oleh kadar glukosa darah yang tinggi, dihambat oleh somatostatin.
3. δ (Somatostatin)
Target : Sel langerhans lain, epitel saluran pencernaan
Efek : menghambat sekresi insulin dan glukagon, menghambat absorbsi usus dan sekresi enzim pencernaan.
Distimulasi oleh makanan tinggi-protein, mekanismenya belum jelas.
4. F (Polipeptida pankreas)
Target : Organ pencernaan
Efek : menghambat kontraksi kantong empedu, mengatur produksi enzim pankreas, mempengaruhi absorbsi nutrisi oleh saluran pencernaan.
Distimulasi oleh makanan tinggi-protein dan rangsang parasimpatis.
Categories
- adrenal (3)
- Anatomi (7)
- Endokrinologi (19)
- Fisiologi (6)
- Hipofisis (3)
- Histologi (6)
- Hormon (4)
- Jantung (10)
- Kardiovaskular (11)
- Kelainan Bawaan (6)
- Pankreas (6)
- Paratiroid (3)
- Pembuluh darah (1)
- Suara Tambahan (1)
- Tiroid (4)
Blog Archive
-
▼
2009
(31)
-
▼
Januari
(20)
- Adrenal-Fisiologi
- Adrenal-Histologi
- Adrenal-Anatomi
- Paratiroid-Fisiologi
- Paratiroid-Histologi
- Paratiroid-Anatomi
- Tiroid-Hormon T3-T4
- Tiroid-Fisiologi
- Tiroid-Histologi
- Tiroid-Anatomi
- Pankreas-Somatostatin
- Pankreas-Glukagon
- Pankreas-Insulin
- Pankreas-Fisiologi
- Pankreas-Histologi
- Pankreas-Anatomi
- Hipofisis-Fisiologi
- Hipofisis-Histologi
- Hipofisis-Anatomi
- sweeT heLLo from dokTerCantik..
-
▼
Januari
(20)
AbOut me,,,,
- dokTerCantik
- kecantikan tak hanya terpancar dari fisik saja,,,tapi juga hati...
Link Favorit
07.00
Label: Endokrinologi, Fisiologi, Pankreas
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar